You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
....
photo doc - Beritajakarta.id

Ketua Fraksi PKS Ingin Bantuan Biaya Pendidikan Terus Dilanjutkan

Ketua Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta menilai positif inisiatif memberikan bantuan biaya pendidikan bagi warga kurang mampu, baik melalui Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus maupun Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul (KJMU). Sehingga, perlu terus dilanjutkan di tahun-tahun mendatang.

Memberikan manfaat sangat besar,

Ketua Fraksi PKS DPRD DKI Jakarta, Mohammad Arifin mengatakan, pihaknya menghargai program kerja dalam upaya menyukseskan program Wajib Belajar 12 Tahun. Bahkan, mereka yang ingin masuk perguruan tinggi juga dibantu.

"Kami berharap program ini terus berjalan karena memberikan manfaat sangat besar bagi warga yang membutuhkan," ujarnya, Jumat (25/10).

Anak Jakarta Pantang Putus Sekolah

Arifin meminta, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melakukan seleksi atau verifikasi dengan sebaik-baiknya agar bantuan yang diberikan tepat sasaran.

"Harus mereka yang betul-betul berhak. Selain itu, jangan sampai ada yang semestinya mendapatkan tapi terlewatkan. Saya kira ini juga menjadi konsern Pak Gubernur," terangnya.

Ia berharap, bantuan biaya pendidikan itu juga bisa diberikan setiap bulan, terutama yang berkaitan dengan biaya tunai karena itu digunakan untuk kebutuhan sekolah atau kuliah sehari-hari.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4291 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1840 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1716 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1641 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1617 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik