You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemprov DKI Cabut Izin Pengelolaan Taman Ismail Marzuki
Izin pengelolaan Taman Ismal Marzuki (TIM) dari para seniman akan dicabut. .
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Pemprov DKI Cabut Izin Pengelolaan TIM

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan mencabut izin pengelolaan Taman Ismail Marzuki (TIM), Cikini, Menteng, Jakarta Pusat dari seniman. Nantinya, pengelolaan TIM akan diserahkan ke Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Dispabud) DKI Jakarta.

Kami contoh Prof Imam Prasojo. Kami mau bikin taman bikin apa? Nggak bisa Anda (seniman) yang bikin, kumpulkan siapa yang pakai, lalu tanya maunya apa? 

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengatakan, pihaknya berwenang membangun dan mengelola TIM. Namun tetap melibatkan para seniman dalam pengembangannya.

"Kami contoh Prof Imam Prasojo. Kami mau bikin taman bikin apa? Nggak bisa anda (seniman) yang bikin, kumpulkan siapa yang pakai, lalu tanya maunya apa? Lalu kami lihat masuk akal enggak? Kayak anak sama orangtua. Ketemu lalu bikin," ungkap Basuki di Balaikota, Kamis (8/1).

Kontraktor Jembatan TIM Didesak Berikan Santunan

Basuki mengaku, selama ini pihaknya selalu membuat taman tanpa melakukan koordinasi. Alhasil, taman yang dibuat tidak sesuai dengan kemauan seniman atau warga sekitar.

Karena itu, kini pola pembangunan taman tersebut diubah. ”Sekarang, setiap pembangunan akan melibatkan warga dan seniman. Sehingga dapat dikerjakan secara bersama-sama,” ungkap mantan Bupati Belitung Timur itu.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4284 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1705 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1633 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik