You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Bedah Rumah di Kelurahan Kemanggisan Sudah 40 Persen
.
photo Rudi Hermawan - Beritajakarta.id

Bedah Rumah Warga di Kemanggisan Sudah 40 Persen

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Barat melalui Baznas Bazis memberikan bantuan bedah rumah kepada warga Jalan Anggrek Cendrawasih Raya, RT 03/03, Kemanggisan, Palmerah.

Sampai saat ini progresnya sudah 40 persen

Lurah Kemanggisan, Firmansyah mengatakan, bantuan perbaikan rumah warga ini sudah diusulkan sejak dua tahun lalu, namun baru terealisasi 2019. Perbaikan rumah dengan alokasi anggaran Rp 50 juta ini ditargetkan selesai Desember

"Bedah rumah sudah dilakukan dari pekan lalu. Sampai saat ini progresnya sudah 40 persen," ujarnya, Kamis (28/11).

Saefullah Resmikan Bedah Rumah Warga di Halim Perdanakusuma

Ia menjelaskan, perbaikan rumah dengan luas 35 meter persegi ini dihuni tujuh kepala keluarga.

"Rencananya akan dibuatkan tiga kamar berikut kamar mandi dan dapur," katanya.

Menurut Firmansyah, dalam kegiatan ini, pihaknya mengerahkan lima personel Prasarana dan Sarana Umum (PPSU). Lima petugas PPSU yang dikerahkan masing-masing memiliki keterampilan dalam bidang bangunan, kayu dan kelistrikan.

"Penghuni kami sewakan rumah untuk sementara. Targetnya akhir tahun ini sudah bisa ditempati," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3647 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1048 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye887 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye868 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye824 personNurito