Perpustakaan Umum Daerah Jaksel Dikunjungi 602.100 Pemustaka
Selama periode Januari hingga November 2019, jumlah pemustaka yang mengunjungi Perpustakaan Umum Daerah Jakarta Selatan di Jalan Gandaria Tengah V, Kramat Pela, Kebayoran Baru, mencapai 602.100 orang.
Perpustakaan ini terdiri dari dua lantai. Lantai 1 untuk ruang baca anak-anak
Kepala Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Sudin Pusip) Jakarta Selatan, Evita Dwi Saiverda mengatakan, dari 602.100 pemustaka yang berkunjung, 17.160 orang di antaranya pemustaka berusia remaja dan 13.465 pemustaka berusia 6-12 tahun.
"Perpustakaan ini terdiri dari dua lantai. Lantai satu untuk ruang baca anak-anak. Sementara lantai dua untuk ruang baca remaja dan dewasa," ujarnya, Senin (9/12).
Perpustakaan Umum Daerah Jaksel Dikunjungi 1.622 PemustakaIa menyebutkan, di Perpustakaan Umum Daerah Jakarta Selatan ini terdapat koleksi buku sebanyak 76.686 judul atau 173.633 eksemplar. Jenisnya pun beragam, mulai dari buku psikologi, buku ilmu sosial, buku ekonomi, buku cerita anak-anak, buku kedokteran, buku fiksi hingga buku non-fiksi.
Di dalam perpustakaan juga disediakan fasilitas lainnya seperti ruang interaksi anak, aula, layanan komputer, Wi-Fi, pojok baca, pojok koleksi buku umum digital dan pojok Betawi.
"Ini menjadikan pengunjung yang datang merasa nyaman membaca buku. Hal ini akan selalu kita perhatikan," ujarnya, Senin (9/12).
Evita menjelaskan, bagi pengunjung yang ingin melakukan peminjaman buku harus mendaftar menjadi anggota perpustakaan terlebih dahulu dengan membawa foto kopi KTP dan kartu pelajar.
"Pendaftarannya gratis tanpa dipungut biaya. Batas waktu pinjam buku ditetapkan dua minggu," tandasnya.