You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Layanan Restorasi Arsip Terdampak Banjir Digelar di RPTRA Permata Intan
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Layanan Restorasi Arsip Digelar di RPTRA Permata Intan

Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Sudin Pusip) Jakarta Timur membuka layanan restorasi dan digitalisasi arsip di RPTRA Permata Intan, Bidara Cina, Jatinegara, Senin (13/1).

Layanan restorasi dan digitalisasi arsip yang diberikan pada warga terdampak banjir ini dilakukan oleh tujuh petugas,

Plt Kepala Seksi Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) Sudin Pusip Jakarta Timur, Suprapto mengatakan, dalam kegiatan itu, arsip warga yang rusak dilaminating ulang kemudian di-scanning untuk diarsipkan secara digital. Setelah itu, arsip dijadikan dokumen dalam bentuk compact disc (CD) untuk kemudian diserahkan kepada warga.

"Kami mengerahkan tujuh petugas dalam layanan restorasi dan digitalisasi arsip kali ini," ujar Suprapto.

Sosialisasi Sekolah Pantai Diadakan di Pulau Pramuka

Menurutnya, bagi warga yang dokumennya rusak maupun hilang akibat banjir beberapa waktu lalu diminta lapor ke instansi terkait.

Nurjaenah (49), warga  RT 10/07 Bidara Cina mengucapkan terima kasih atas layanan restorasi dan digitalisasi arsip yang diberikan Pemprov DKI kepada warga terdampak banjir.

"Alhamdulillah dokumen penting milik saya sudah bisa diperbaiki kembali," ungkapnya.

Hal senada juga disampaikan dituturkan Arman (34), warga RT 10/11 Bidara Cina. Dirinya sangat berterima kasih karena diberikan solusi atas permasalahan kerusakan atau kehilangan arsip penting akibat banjir.

"Layanan restorasi dan digitalisasi arsip atau dokumen penting semacam ini sangat membantu," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1710 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1637 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik