Musrenbang Kelurahan Kebon Jeruk Sepakati 91 Usulan
Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kelurahan Kebon Jeruk, Jakarta Barat yang digelar di aula kantor kelurahan setempat menyepakati 91 usulan dengan nilai
Rp 25,5 miliar.Nantinya usulan ini akan dibahas kembali di tingkat kecamatan dan kota
Camat Kebon Jeruk, Saumun mengatakan, di Kelurahan Kebon Jeruk, ada 91 usulan yang sebelumnya sudah dibahas di tingkat RW. Mayoritas usulan yang diajukan berupa kegiatan fisik seperti perbaikan jalan dan penanganan banjir seperti saluran air dan sebagainya.
"Nantinya usulan ini akan dibahas kembali di tingkat kecamatan dan kota," ujarnya, Jumat (31/1).
Pembangunan Fisik Jadi Prioritas Musrenbang Kelurahan Pulau TidungIa menjelaskan, segala kegiatan yang diusulkan tahun ini akan dilaksanakan pada 2021 mendatang. Pihaknya bertugas mengawal usulan warga yang menjadi skala prioritas hingga ke tingkat provinsi.
"Memang tidak semua usulan direalisasikan, tetapi ada skala prioritas yang didahulukan," tandasnya.