You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Permudah Warga Akses Layanan, Transjakarta Ubah Titik Penjemputan S12 Rute BSD - Fatwamati
.
photo doc - Beritajakarta.id

Mulai Besok, Transjakarta Tambah Jam Operasional dengan 123 Rute

PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) akan menambah jam operasional dan rute mulai Selasa (17/3) besok. Di mana Transjakarta akan mengoperasikan 123 rute dari mulai pukul 05:00-22:00 WIB untuk layanan reguler, dan menjalankan 11 rute Layanan Armada Malam Hari (Amari) dari mulai pukul 22:00-05:00.

Penyesuaian rute tersebut diperlukan untuk membuat social distancing di dalam bus T ransjakarta,

Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas PT Transportasi Jakarta, Nadia Diposanjoyo mengatakan, jumlah rute yang beroperasi akan mengalami penyesuaian dengan rincian sebagai berikut:

- 15 rute BRT dalam koridor

PT Transjakarta Ubah Titik Penjemputan Royaltrans BSD - Fatmawati

- 25 rute angkutan umum terintegrasi di dalam kota

- 4 rute RoyalTrans

- 10 Rute Transjabodetabek

- 69 rute Mikrotrans

"Penyesuaian rute tersebut diperlukan untuk membuat social distancing di dalam bus Transjakarta," kata Nadia, Senin (16/3) malam.

Sehingga kapasitas angkut tiap bus menjadi:

- 60 penumpang untuk bus gandeng

- 30 penumpang untuk bus besar

- 15 penumpang untuk bus sedang dan Royaltrans

- 6 penumpang untuk Mikrotrans

"Untuk memastikan social distancing terjaga, dan mencegah penumpukan terlalu lama di halte, frekuensi dan jumlah bus yang beroperasi di tiap rute akan ditingkatkan hingga dua kali lipat dari frekuensi normal, sehingga jumlah pelanggan yang naik di dalam satu bus dapat dikurangi," terangnya.

Selain itu, pelanggan diharapkan dapat sabar mengantre di luar halte untuk menghindari kepadatan di dalam halte atau di dalam bus.

"Mulai Selasa (17/3) juga akan diterapkan kebijakan untuk menjaga jarak aman antar pelanggan dengan jarak 1 lengan. Diharapkan dengan jarak antar pelanggan yang diatur, penyebaran COVID-19 dapat diminimalisir," tuturnya.

Nantinya petugas Transjakarta akan membantu mengarahkan pelanggan agar semuanya bisa berjalan dengan baik dan memberikan kenyamanan dan keamanan bagi pelanggan.

Lalu, sambung Nadia, operasional bus rute rusunawa untuk sementara akan menggunakan bus sekolah. Bus beroperasi seperti biasa mulai jam 05.00 - 21.00. Adapun Jumlah bus sekolah yang akan melayani warga rusunawa berjumlah 60 bus. Di dalam bus Sekolah terdapat 30 seat dan 15 handgrip.

Dari 60 bus tersebut dibagi-bagi ke rusunawa yang biasa menggunakan layanan Transjakarta. Pembagiannya antara lain adalah sebagai berikut :

1. Rawa Bebek : 15 bus

2. Komarudin : 2 bus

3. Pinus Elok : 2 bus

4. Pulogebang : 3 bus

5. Cakung KM 2 : 2 bus

6. Pondok Bambu : 1 bus

7. Cipinang Muara : 1 bus

8. Jat. Kaum : 1 bus

9. Cibesel : 2 bus

10. Marunda : 14 bus

11. Sukapura : 2 bus

12. Albo : 5 bus

13. Jatirawasari : 1 bus

14. Pesakih : 2 bus

15. Flamboyan : 2 bus

16. Kapuk : 2 bus

17. Tambora : 1 bus

18. Waduk Pluit : 1 bus

19. Tanah Merah : 1 bus

"Transjakarta mengimbau masyarakat untuk tetap membatasi perjalanan yang benar-benar diperlukan, selalu jaga kesehatan dan ikuti arahan petugas saat menggunakan layanan Transjakarta," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1480 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1470 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1208 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1197 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1120 personFolmer