You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Karyawan PT Pembangunan Jaya Ancol Salurkan 723 Paket Sembako
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Karyawan Ancol Salurkan Bantuan untuk Warga Terdampak COVID-19

Karyawan PT Pembangunan Jaya Ancol menyalurkan bantuan bagi warga kurang mampu yang terdampak COVID-19. Bantuan diberikan melalui Yayasan Baiturrahman Jaya Ancol (YBJA).

Dana yang terkumpul telah disalurkan oleh YBJA kepada masyarakat yang berhak menerimanya,

Vice President Corporate Secretary PT Pembangunan Jaya Ancol, Agung Praptono mengatakan, YBJA merupakan yayasan yang menyalurkan zakat, infaq dan shadaqah (ZIS) dari karyawan PT Pembangunan Jaya Ancol dan anak usahanya.

"Dana yang terkumpul telah disalurkan oleh YBJA kepada masyarakat yang berhak menerimanya," ujar Agung, Selasa (28/4).

15 Persen Pegawai Ancol Tetap Bekerja Ikuti Protokol Kesehatan

Saat pandemi COVID-19 seperti saat ini, sambung Agung, YBJA telah menyalurkan bantuan berupa paket bahan pokok sebanyak 723 paket yang dibagikan kepada masyarakat terdampak seperti reseller Ancol, orang tua siswa Sekolah Rakyat Ancol, Purnabakti Ancol, tenaga part timer Ancol serta masyarakat sekitar perusahaan.

"Satu paket sembako berisikan lima kilogram beras, satu liter minyak goreng, satu kilogram gula pasir, mi instan, makanan kaleng dan madu. Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban di tengah pandemi COVID-19 ini," tandasnya. 


Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pramono Anung Siap Ikuti Prosesi Pelantikan Sebagai Gubernur DKI

    access_time20-02-2025 remove_red_eye2697 personTiyo Surya Sakti
  2. Jakarta International Stadium Resmi Jadi Markas Persija

    access_time20-02-2025 remove_red_eye2244 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Alumni Menwa UPNVJ Tanam Mangrove di Hutan Angke Kapuk

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1647 personNurito
  4. Kebakaran di Gedung Pasar Raya Blok M Berhasil Dipadamkan

    access_time19-02-2025 remove_red_eye1051 personTiyo Surya Sakti
  5. Pemprov DKI akan Gelar Pasar Pangan Murah di 193 Lokasi

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1016 personBudhi Firmansyah Surapati