You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pohon Tumbang di Utan Kayu Dievakuasi Petugas Gulkarmat
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Pohon Tumbang di Utan Kayu Utara Telah Dievakuasi

Pohon tumbang di area parkir gedung BPKP Jl Pramuka, Utan Kayu Utara, Matraman, telah dievakuasi petugas. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun pohon tumbang menimpa sebuah mobil berpelat merah hingga mengalami kerusakan cukup parah.

Diduga pohon tumbang karena angin kencang dan akar pohon yang mulai rapuh,

Kasi Pengendalian Kebakaran dan Penyelamatan Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, kejadian pohon tumbang tersebut berlangsung pada pukul 04.00. Pohon tumbang jenis sawit dengan diameter 80 sentimeter dan tinggi delapan meter. Saat kejadian cuaca cukup cerah namun angin bertiup sangat kencang.

"Diduga pohon tumbang karena angin kencang dan akar pohon yang mulai rapuh," ujar Gatot, Rabu (29/4).

Dua Pohon Tumbang di Jaktim Dievakuasi Petugas

Menurutnya, evakuasi bangkai pohon dimulai sekitar pukul 06.42 karena laporan masuk pada pukul 06.38. Pihaknya mengerahkan lima personel untuk memotong batang pohon menjadi beberapa bagian menggunakan gergaji mesin. Selanjutnya bangkai pohon dibuang ke tempat pembuangan sampah (TPS) sementara terdekat.

"Untuk kerugian belum bisa ditaksir karena kami masih melakukan penghimpunan data di lokasi kejadian," tandasnya. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1505 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1494 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1278 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1215 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1142 personFolmer