You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Pemkot Jakpus Kolaborasi Dengan PT Aetra Berikan 336 Paket Bansos di Kelurahan Tanah Tinggi
.
photo Adriana Megawati - Beritajakarta.id

336 Paket Bansos Program KSBB Disalurkan di Tanah Tinggi

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Pusat bersama dengan PT Aetra Air Jakarta menyalurkan 336 paket bantuan sosial (bansos) program Kolaborasi Sosial Berskala Besar (KSBB) kepada warga Tanah Tinggi, Johar Baru.

Sebelumnya kita sudah berikan 6.693 paket bansos di 14 RW Tanah Tinggi juga

Wakil Wali Kota Jakarta Pusat, Irwandi mengatakan, 336 paket bansos ini diberikan kepada warga yang tinggal di 14 RW Tanah Tinggi. Masing-masing paket berisi tiga kilogram beras, 500 mililiter minyak goreng, 500 gram gula, lima bungkus mie instan dan satu buah teh celup.

"Sebelumnya kita sudah berikan 6.693 paket bansos di 14 RW Tanah Tinggi juga," ujarnya, Kamis (30/4).

Dukung KSBB Pemprov DKI, Pengusaha Yendra Fahmi Donasikan Paket Sembako Bagi Warga Terdampak COVID-19

Irwandi menjelaskan, pendistribusian bansos ini dilakukan secara door to door ke rumah warga dengan menggandeng Palang Merah Indonesia (PMI) Jakarta Pusat. Proses pendistribusiannya sendiri berlangsung mulai dari pukul 13.00-14.00.

"Pendistribusian dilakukan secara door to door untuk mencegah kerumunan warga," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye2851 personDessy Suciati
  2. Wakil Ketua Komisi A Sambut Positif Program Pemutihan Ijazah

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1993 personFakhrizal Fakhri
  3. DPRD DKI Adakan Fit and Proper Test Calon Wali Kota dan Pejabat Tinggi

    access_time02-05-2025 remove_red_eye1624 personFakhrizal Fakhri
  4. Legislator Dorong Perluasan Aturan ASN DKI Gunakan Transportasi Umum

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1507 personFakhrizal Fakhri
  5. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1190 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik