Lokasi Karantina di Pulau Lancang Disemprot Cairan Disinfektan
Petugas Sektor 8 Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Kota Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, melakukan penyemprotan cairan disinfektan terhadap sarana dan prasarana di lokasi bakal karantina pasien COVID-19 di Gedung SMPN 288 Pulau Lancang, Kepulauan Seribu Selatan.
Kita kerahkan dua petugas berikut 15 liter cairan disinfektan
Kepala Sektor 8 Sudin Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Eko Mahendro mengatakan, pihaknya melakukan penyemprotan didampingi tim kesehatan, pengurus RT dan RW serta pihak kelurahan.
"Penyemprotan lokasi bakal karantina menindaklanjuti permintaan tim kesehatan Puskesmas Pulau Lancang," ujarnya, Senin (11/5).
Petugas Gulkarmat Gencar Sosialisasikan PSBB dan Bahaya KebakaranDijelaskan Eko, seluruh sarana dan prasarana meliputi ruangan, velbed, kamar mandi dan pos petugas medis disemprot cairan disinfektan oleh dua petugas.
"Kita kerahkan dua petugas berikut 15 liter cairan disinfektan untuk penyemprotan seluruh isi ruangan ," tandasnya.