Warga Duri Kepa Ikuti Rapid Test
Suku Dinas (Sudin) Kesehatan Jakarta Barat, hari ini menggelar pemeriksaan rapid test kepada warga di RW 02, Kelurahan Duri Kepa, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Pemeriksaan dilakukan di Sekolah Katolik Abdi Siswa.
Jumlah yang ikut rapid test 200 orang, pesertanya tentu orang yang berisiko,
Kepala Sudin Kesehatan Jakarta Barat, Kristy Wathini mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu upaya untuk mengantisipasi dan memutus mata rantai penyebaran Coronavirus Disease (COVID-19). Rapid test digelar di lokasi padat penduduk agar bisa diketahui sedini mungkin hasilnya.
"Jumlah yang ikut rapid test 200 orang, pesertanya tentu orang yang berisiko," ujar Kristy, Kamis (14/5).
Rapid Test Massal Kampung Muka Ditarget Rampung BesokDikatakan Kristy, jika ada warga yang positif setelah mengikuti rapid test, maka akan dilanjutkan dengan pemeriksaan swab. Sambil menunggu hasil swab, pihak kecamatan telah menyiapkan GOR Kebon Jeruk untuk dijadikan ruang isolasi mandiri.
"Jika hasil swab juga positif, maka yang bersangkutan akan dirujuk ke rumah sakit," tandasnya.
Sementara itu, Asisten Pemerintahan Jakarta Barat, Yunus Burhan menambahkan, pemeriksaan rapid test ini diprioritaskan di wilayah yang terdapat kasus dan termasuk zona merah. Ini dilakukan agar diketahui lebih dini, sehingga tidak berinteraksi dengan lingkungan sekitar, serta tidak meluas.
"Harapan kami COVID-19 tidak semakin meluas dan orang dalam pengawasan (ODP) maupun pasien dalam pengawasan (PDP) tidak berinteraksi untuk sementara," tandasnya.