You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
PT JIEP Bagikan 1000 Paket Sembako di Dua Kelurahan di Jakarta Timur
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

PT JIEP Bagikan 1.000 Paket Kebutuhan Pokok

PT Jakarta Industrial Estate Pulogadung (JIEP) hari ini membagikan 1.000 paket kebutuhan pokok kepada warga di Kelurahan Jatinegara dan Rawa Terate, Cakung, Jakarta Timur.

Ini merupakan kolaborasi yang sangat baik, tentunya warga sangat bersyukur,

Corporate Secretary PT JIEP, Purwati menuturkan, pembagian paket kebutuhan pokok tersebut dilakukan secara simbolis yang diserahkan kepada pihak Kelurahan Jatinegara dan Kelurahan Rawaterate.

"Kami menghindari kerumunan sekaligus mematuhi protokol kesehatan sehingga pemberian bantuan dilakukan secara simbolis," ujarnya, Jumat (15/5).

PT JIEP Gencar Sosialisasikan Penggunaan Lahan Kepada Investor

Satu paket kebutuhan pokok masing-masing berisi, lima kilogram beras, satu liter minyak goreng, dan satu kilogram gula putih.

Lurah Rawa Terate, Sukariya mengaku bersyukur terhadap bantuan tersebut karena sangat berguna bagi warga.

"Ini merupakan kolaborasi yang sangat baik, tentunya warga sangat bersyukur," katanya.

Suwarno, salah satu warga RW 03, Kelurahan Rawa Terate mengaku, pandemi COVID-19 berimbas pada pendapatanya. Ia bersyukur banyak pihak seperti PT JIEP yang memberikan bantuan berupa paket kebutuhan pokok.

"Ini sangat berguna dan bermanfaat buat kami, kami sangat bersyukur," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pramono Anung Siap Ikuti Prosesi Pelantikan Sebagai Gubernur DKI

    access_time20-02-2025 remove_red_eye2685 personTiyo Surya Sakti
  2. Jakarta International Stadium Resmi Jadi Markas Persija

    access_time20-02-2025 remove_red_eye2235 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Alumni Menwa UPNVJ Tanam Mangrove di Hutan Angke Kapuk

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1545 personNurito
  4. Kebakaran di Gedung Pasar Raya Blok M Berhasil Dipadamkan

    access_time19-02-2025 remove_red_eye1040 personTiyo Surya Sakti
  5. Ular Berbisa di Permukiman Jalan Kampung Bintaro Berhasil Dievakuasi

    access_time18-02-2025 remove_red_eye993 personTiyo Surya Sakti