You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dinas KPKP Lakukan Pengawasan Pangan di Pasar Klender
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Dinas KPKP Lakukan Pengawasan Pangan di Pasar Klender

Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta melakukan pengawasan peredaran produk pangan dari hewan di Pasar Klender, Jakarta Timur.

Kami terus intensifkan pengawasan

Dalam pengawasan tersebut petugas melakukan uji laboratorium langsung di lokasi (on the spot) terhadap lima sampel yang terdiri dari, adonan siomay, adonan bakso dan daging giling bakso.

Uji sampel dilakukan untuk mengidentifikasi adanya praktik curang pencampuran daging babi dalam produk olahan tersebut. Hasilnya, tidak ditemukan adanya praktik curang tersebut, alias negatif.

Dinas KPKP Lakukan Pengawasan Pangan di Pasar Induk Kramat Jati

Kepala Dinas KPKP DKI Jakarta, Darjamuni mengatakan, pengawasan ini dilakukan untuk memberikan kenyamanan masyarakat Jakarta dalam mengkonsumsi produk bahan pangan asal hewan yang Aman, Sehat, Utuh, dan Halal (ASUH).

"Kegiatan pengawasan ini termaktub dalam Peraturan Daerah Nomor 8 Tahun 1989 tentang Pengawasan Pemotongan Ternak, Perdagangan Ternak dan Daging di Wilayah DKI Jakarta," ujarnya, Sabtu (16/5) dini hari.

Darjamuni menjelaskan, kota Jakarta dengan jumlah penduduk mencapai kurang lebih 10,5 juta jiwa memiliki kebutuhan besar akan bahan pangan dengan tingkat protein tinggi, terutama daging sapi. Untuk itu, Dinas KPKP DKI Jakarta menjadwalkan pengawasan secara periodik dan sistematis terutama menjelang perayaan hari besar keagamaan.

"Kami terus intensifkan pengawasan dan pemeriksaan terhadap peredaran maupun perdagangan produk daging di pasar tradisional, meat shop, pasar swalayan, dan lain-lain," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1710 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1637 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik