You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Penyemprotan Ulang Cairan Disinfektan di Pademangan Timur Rampung
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Penyemprotan Ulang Cairan Disinfektan di Pademangan Timur Rampung

Penyemprotan ulang cairan disinfektan di lingkungan permukiman warga Kelurahan Pademangan Timur, Pademangan, Jakarta Utara Utara, rampung. Tidak hanya lingkungan permukiman warga di 12 RW, penyemprotan juga meliputi fasilitas umum dan kantor kelurahan.

Kita berharap upaya ini bisa memutus penyebaran wabah, khususnya di wilayah Pademangan Timur

Lurah Pademangan Timur, Bambang Mulyanto mengatakan, penyemprotan dilaksanakan secara kolaboratif antara pihak kelurahan, Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) bersama masyarakat. Penyemprotan ulang ini sebagai upaya mengantisipasi penyebaran virus dan pemberlakuan new normal life.

"Hari ini terakhir di permukiman RT 07/12 dan paginya tadi kantor kelurahan. Sudah rampung semua," ujarnya, Selasa (2/6).

Operasional Bilik Sehat di Pademangan Bakal Libatkan Warga

Diakui Bambang, awalnya tahapan penyemprotan ulang seluruh kawasan permukiman dan fasilitas umum serta sosial di 12 RW se Pademangan Timur dijadwalkan rampung dalam dua pekan. Namun aksi kolaboratif tersebut bisa mempercepat pelaksanaan sehingga bisa dirampungkan dalam sepekan.

"Kita berharap upaya ini bisa memutus penyebaran wabah, khususnya di wilayah Pademangan Timur," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1477 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1466 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1196 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1192 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1117 personFolmer