82 Warga Pluit Terdampak Genangan Rob Dievakuasi
Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, berhasil mengevakuasi 82 warga Pantai Mutiara RW 16 Kelurahan Pluit, Penjaringan, yang terdampak banjir rob sejak Sabtu (6/6) hingga Minggu (7/6).
Petugas akan terus kita siagakan sampai kondisi benar-benar kondusif dan aman
Kepala Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Utara, Rahmat Kristantio mengatakan, pihaknya mengerahkan lima perahu karet dilengkapi motor tempel untuk membantu mengevakuasi warga ke lokasi aman.
Dijelaskan Rahmat, kondisi genangan yang tingginya lebih dari satu meter diperparah dengan bocornya shetpile tanggul di sekitar lokasi permukiman warga.
Sudin Gulkarmat Berhasil Evakuasi Bocah Terjepit Teralis di Kebon Jeruk"Total ada lima perahu karet dilengkapi tujuh motor tempel dengan sembilan personel kami kerahkan," katanya, Minggu (7/6).
Dilanjutkannya, sebanyak 82 jiwa itu dievakuasi dari masing-masing rumahnya di 35 lokasi. Adapun 82 jiwa warga yang dievakuasi terdiri dari enam orang sakit, dua balita, enam lansia, 40 wanita dan 28 pria.
"Petugas akan terus kita siagakan sampai kondisi benar-benar kondusif dan aman," tandasnya.