You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkab Terima Bantuan Lima Unit Tower Sarana Cuci Tangan
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Pemkab Terima Bantuan Sarana Pencuci Tangan

Pemerintah Kabupaten Kepulauan Seribu, Selasa (23/6), menerima bantuan lima unit tower drum untuk sarana cuci tangan dari Perhimpunan Indonesia Tionghoa (INTI). Serah terima bantuan ini dilakukan di Dermaga Marina Ancol, Jakarta Utara.

Alat ini akan kita tempatkan di lima dermaga utama pulau permukiman

Bupati Kepulauan Seribu, Husein Murad, mengapresiasi bantuan yang diberikan dan berharap ini dapat membantu upaya pemerintah memutus penyebaran COVID-19 di wilah Kepulauan Seribu.

"Alat ini akan kita tempatkan di lima dermaga utama pulau permukiman, agar warga atau wisatawan yang naik-turun kapal dapat mencuci tangan," tuturnya.  

Pemkab Terima Bantuan dari PMI DKI Jakarta

Dikatakan Husein, sebelumnya INTI juga telah memberikan bantuan berupa Alat Pelindung Diri (APD) untuk tenaga medis dan bantuan bahan pangan serta sembako kepada warga Kepulauan Seribu.

Sementara itu, Wakil Sekjen INTI, Candra Jap menambahkan, bantuan sarana pencuci tangan ini merupakan salah satu upaya penerapan protokol kesehatan.

"Semoga bermanfaat bagi warga dan wisatawan yang datang ke Pulau Seribu," pungkasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pramono Anung Siap Ikuti Prosesi Pelantikan Sebagai Gubernur DKI

    access_time20-02-2025 remove_red_eye2716 personTiyo Surya Sakti
  2. Jakarta International Stadium Resmi Jadi Markas Persija

    access_time20-02-2025 remove_red_eye2267 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Alumni Menwa UPNVJ Tanam Mangrove di Hutan Angke Kapuk

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1815 personNurito
  4. Kebakaran di Gedung Pasar Raya Blok M Berhasil Dipadamkan

    access_time19-02-2025 remove_red_eye1084 personTiyo Surya Sakti
  5. Pemprov DKI akan Gelar Pasar Pangan Murah di 193 Lokasi

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1077 personBudhi Firmansyah Surapati