You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkab Kampanyekan Gerakan Tiga M
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Pemkab Kampanyekan Gerakan Tiga M

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Seribu, Kamis (2/7), mengkampanyekan gerakan tiga M kepada warga di Pulau Pramuka. Gerakan tiga M yang dikampanyekan yaitu Mencuci tangan, Memakai masker dan Menjaga jarak.

Ini untuk menggalakkan kembali gerakan mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak

Kampanye ini dilakukan sekaligus meresmikan penggunaan tower drum sarana cuci tangan di Dermaga Pulau Pramuka oleh Bupati Kepulauan Seribu, Husein Murad.

"Ini untuk menggalakkan kembali gerakan mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak," ujar Husein.

Pemkab Terima Bantuan Sarana Pencuci Tangan

Dijelaskan Husein, sarana pencuci tangan berupa tower drum ini merupakan bantuan dari organisasi kemasyarakatan INTI. Selain di Pulau Pramuka, tower drum ini diletakkan juga di dermaga pulau permukiman lainnya.    

Ketua Umum INTI , Teddy Sugianto menambahkan, selain tower drum pihaknya juga memberikan bantuan berupa alat pelindung diri (APD), masker, thermogun dan hand sanitizer kepada gugus tugas pulau aman Kelurahan Pulau Panggang, Kepulauan Seribu Utara.

"Semoga dapat dimanfaatkan warga dan wisatawan yang datang ke Pulau Seribu," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Bank DKI Raih Penghargaan Indonesia Best CSR Award 2024

    access_time08-05-2024 remove_red_eye5570 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pekan Imunisasi Dunia Digelar di RPTRA Susukan Ceria

    access_time08-05-2024 remove_red_eye4725 personNurito
  3. Transjakarta Gelar Festival Health and Beauty di Halte CSW

    access_time09-05-2024 remove_red_eye3888 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Juru Parkir Liar di Minimarket Bakal Ditertibkan

    access_time08-05-2024 remove_red_eye3853 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. BBPOM DKI Gelar Pelatihan Fasilitator Pasar

    access_time08-05-2024 remove_red_eye3750 personFolmer