You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 10 Orang Pelanggar di Pegadungan di Kenakan Sanksi Sosial
.
photo Rudi Hermawan - Beritajakarta.id

Tanpa Masker, 10 Warga di Pegadungan Disanksi Menyapu Jalan

Petugas gabungan dikerahkan melakukan pengawasan dan penindakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Pasar Laris Taman Surya 5 serta fasilitas umum di RW 09 dan 17 Kelurahan Pegadungan, Kalideres, Jakarta Barat.

Ada 10 warga yang tidak menggunakan masker langsung kami data dan dijatuhi sanksi menyapu jalanan,

Hasilnya, 10 warga yang kedapatan tidak menggunakan masker langsung didata petugas dan dijatuhi sanksi menyapu jalan.

Lurah Pegadungan, Adith Pratama mengatakan, pengawasan dan penindakan ini dilakukan agar disiplin masyarakat mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19semakin tinggi.

Langgar PSBB, 46 Warga di Jatinegara Ditindak

"Ada 10 warga yang tidak menggunakan masker langsung kami data dan dijatuhi sanksi menyapu jalanan," ujar Adith, Selasa (14/7).

Ditambahkan Adith, kegiatan ini sesuai Pergub DKI Nomor 41 Tahun 2020 tentang Pengenaan Sanksi Terhadap Pelanggaran Pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar Dalam Penanganan COVID-19 di Provinsi DKI Jakarta dan Pergub DKI Nomor 51 Tahun 2020 tentang Pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Pada Masa Transisi Menuju Masyarakat Sehat, Aman dan Produktif serta memberikan sanksi kerja sosial kepada pelanggar.

"Pengawasan ini melibatkan personel TNI, Polri, LMK, FKDM, pengelola pasar dan karang taruna. Pengawasan ini rutin dilaksanakan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2276 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1267 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1225 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1079 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1004 personDessy Suciati