Kelurahan Pulau Tidung Salurkan Bantuan 1.416 Paket Sembako
access_time Selasa, 04 Agustus 2020 13:51 WIB
remove_red_eye 1673
person Reporter : Suparni
person Editor : Budhy Tristanto
Kelurahan Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan, menerima bantuan sosial tahap lima sebanyak 1.416 paket sembako dari Pemprov DKI Jakarta. Bantuan ini diserahterimakan secara simbolis di Dermaga Utama Pulau Tidung dan langsung disalurkan kepada masyarakat.
Bantuan langsung didistribusikan kepada pengurus wilayah untuk disalurkan kepada warganya
Lurah Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan, Hafsah mengatakan, paket bantuan sosial yang diterima berupa beras, minyak goreng, sarden, biskuit, sabun, kecap, tepung, terigu dan bihun.
"
Bantuan langsung didistribusikan kepada pengurus wilayah untuk disalurkan kepada warganya yang berhak sesuai data," ujarnya, Selasa (4/8).Pembangunan Sarana Jaya-KRP Salurkan Bansos Bagi Pekerja SeniSementara itu, Ketua RT 04/02 Kelurahan Pulau Tidung Kepulauan Seribu Selatan, Heri Gunawan mengatakan, pihaknya berterimakasih atas perhatian Pemprov DKI Jakarta kepada warga yang terdampak pandemi COVID-19.
"Bantuan paket sembako ini tentu sangat membantu meringankan beban warga," pungkasnya.