You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Amarta Apresiasi Efektivitas Seruan Gubernur Nomor 14/2020
.
photo doc - Beritajakarta.id

Amarta Apresiasi Efektivitas Seruan Gubernur Nomor 14/2020

Ketua Aliansi Masyarakat Jakarta (Amarta), M Rico Sinaga, mengapresiasi efektivitas Seruan Gubernur No.14 Tahun 2020 yang menghimbau masyarakat untuk tidak menggelar perayaan di Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI.

Seruan Gubernur N0 14 5ahun 2020 berjalan efektif

Sebab, berbagai kegiatan di antaranya perlombaan, panggung hiburan musik, pawai dan sebagainya berpotensi mengumpulkan massa dan kerumunan warga yang dapat menularkan virus Corona.

"Saya mengapresiasi pemberlakuan Seruan Gubernur N0 14 5ahun 2020 berjalan efektif. Tidak ada warga yang menggelar perayaan HUT Kemerdekaan RI. Ini pertanda bahwa masyarakat patuh," ujar Rico Sinaga, Senin (17/8).

Hattrick WTP Jadi Bukti Keberhasilan Kepemimpinan Anies

Rico mengungkapkan, kinerja Kepala Satpol PP DKI Jakarta, M Arifin yang memerintahkan jajaran mengawal dan melakukan sosialisasi Seruan Gubernur No 14 Tahun 2020 juga patut diapresiasi.

Personil satpol PP kelurahan, kecamatan, wali kota, dan provinsi aktif melakukan sosialisasi Seruan Gubernur DKI Jakarta.

Ia juga menyarankan agar Gubernur Anies Baswedan memerintahkan Kepala Badan Kesbangpol DKI untuk mengeluarkan surat edaran bagi seluruh ormas binaan Kesbangpol DKI menjadi relawan penegak disiplin 3M yakni memakai masker, menjaga jarak aman 1,5 - 2 meter, dan mencuci tangan pakai sabun secara rutin.

Relawan tersebut juga mengawal program pemerintah pusat 3T yakni testing (pengujian), tracing (pelacakan), dan treatment (perawatan) semakin gencar dilakukan untuk menekan kasus Covid-19.

"Ormas diberi peran agar program relawan penegak disiplin 3M dan 3T ini berhasil. PSBB transisi kan sampai 27 Agustus 2020. Mudah-mudahan dengan dua program ini, PSBB tidak diperpanjang lagi. Kasus Covid-19 di Jakarta mulai berkurang," ungkapnya.

Ia menambahkan, pembentukan relawan penegak disiplin 3M dan 3 T di Ibukota relevan.

"Di tingkat pemerintah pusat juga ada relawan uji coba vaksin virus Corona," tandasnya.  

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4271 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1826 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1664 personAnita Karyati
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1606 personFakhrizal Fakhri
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1597 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik