You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Plt Bupati Apresiasi Kegiatan Pulau Seribu Mengaji
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Plt Bupati Apresiasi Kegiatan Pulau Seribu Mengaji

Plt Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi, mengapresiasi kegiatan Pulau Seribu Mengaji yang digelar UKT 1 seksi Perpustakaan dan Arsip Kepulauan Seribu melalui media sosial instagram.

Peminatnya juga semakin bertambah,

Junaedi mengatakan, kegiatan yang sudah masuk pekan ke-10 ini selain untuk mencetak penghafal Quran sekaligus membangun akhlak anak-anak di Kepulauan Seribu.

"Kita mengapresiasi kegiatan tersebut, peminatnya juga semakin bertambah," ujarnya, Selasa (25/8).

Pemkab Kepulauan Seribu Gelar Lomba Mengaji Melalui Instagram

Kepala Seksi Perpustakaan dan Arsip Unit Kerja Teknis (UKT) 1 Kepulauan Seribu, Cecep Suryadi menambahkan, antusiasme peserta terlihat dari setiap pekannya ada 10 hingga 12 peserta.

Untuk menjadi peserta kegiatan ini, beber Cecep, dapat dilakukan dengan memfollow akun instagram @perpustakaankep.seribu. Hafalan surat didokumentasikan dalam bentuk video durasi tiga menit.

Selanjutnya, posting video hafalan ke instagram pribadi dan beri caption  lalu tag ke @perpustakaankep.seribu dengan memberi hastag #PulauSeribuMengaji.

Penghafal terbaik akan mendapatkan hadiah berupa uang tunai Rp.100 ribu dan alquran yang digalang dari Baznas Bazis Kepulauan Seribu dan sumbangan warga serta ASN Kepulauan Seribu.

"Syarat usia peserta maksimal 11 tahun. Juri akan menilai penampilan sikap, Makhroj, Tajwid dan Tartil," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1710 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1634 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik