You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Antisipasi Paceklik PT FSTJ Jalin Kerjasama Pengadaan Beras di Jawa Barat
.
photo doc - Beritajakarta.id

Food Station Terus Lakukan Kerja Sama Pengadaan Beras

PT Food Station Tjipinang Jaya terus memperluas kerja sama pengadaan beras dengan para petani maupun produsen beras di berbagai daerah.

Kerja sama ini sebagai antisipasi menghadapi paceklik yang biasa terjadi pada akhir tahun,

Seperti kerja sama pengadaan beras yang dilakukan PT Food Station Tjipinang Jaya dengan PT Shang Hyang Seri di Sukamandi, Subang, Jawa Barat beberapa waktu lalu.

"Kerja sama ini sebagai antisipasi menghadapi paceklik yang biasa terjadi pada akhir tahun. Lahan yang dikerjasamakan seluas 1.000 hektare dari 3.000 hektare total luas lahan yang dimiliki PT Sang Hyang Seri," ujar Arief Prasetyo Adi, Sabtu (10/10).

Food Station Buka Peluang Bisnis Beras Organik

Dikatakan Arief, paceklik biasa terjadi pada penghujung tahun yakni November dan Desember. Situasi tersebut biasa terjadi setiap tahun. Untuk itu kerja sama pengadaan beras terus dilakukan agar pasokan tetap terjaga.

"Ini sudah terbiasa kami lakukan, kami terus menjaga kebutuhan pangan di DKI Jakarta agar tetap aman," katanya.

Melalui kerja sama yang dilakukan, lanjut Arief, PT Food Station Tjipinang Jaya akan mendapatkan pasokan 14 ribu ton GKP sampai dengan akhir tahun 2020 dengan estimasi produktifitas per hektarnya rata-rata mencapai enam ton.

"Tahun depan kalau kerja sama ini sukses, akan diperluas dengan mekanisme contract farming. Melalui sistem ini, PT Food Station Tjipinang Jaya bisa meminta Sang Hyang Seri menanam varietas tertentu di lahan yang telah dikerjasamakan," jelas Arief.

Ditambahkan Arief, kerja sama ini selaras dengan arahan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

Adapun penandatanganan kerja sama telah dilakukan pada Kamis (8/10) lalu, yang ditandatangani Direktur Utama PT Food Station Tjipinang Jaya, Arief Prasetyo Adi dan Karyawan Gunarso selaku Direktur Utama PT Sang Hyang Seri.

"Dengan usaha dan upaya ini, diharapkan pasokan pangan di DKI Jakarta terus terjaga," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kelurahan Duren Sawit dan Pondok Bambu Deklarasikan STBM

    access_time03-05-2024 remove_red_eye7312 personNurito
  2. Lebaran Betawi di Agro Cilangkap Berlangsung Meriah

    access_time04-05-2024 remove_red_eye3741 personNurito
  3. PT JIEP Bakal Bangun Masjid, Salah Satu yang Terbesar di Jakarta Timur

    access_time03-05-2024 remove_red_eye3726 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. BMKG Prediksi Hari Ini Jakarta Dominan Berawan

    access_time03-05-2024 remove_red_eye3360 personAnita Karyati
  5. Stok Beras di Jakarta Lampaui Batas Aman Jelang Panen Raya

    access_time03-05-2024 remove_red_eye2825 personAldi Geri Lumban Tobing