Pembuatan Tanggul Penahan Rob di Pulau Panggang Rampung
Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Kepulauan Seribu telah menyelesaikan pembuatan tanggul penahan rob di dua lokasi di Kelurahan Pulau Panggang, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara. Tanggul penahan rob dibuat dengan menyusun karung-karung berisi pasir.
Sering terjadi limpasan
Kepala Suku Dinas SDA Kepulauan Seribu, Abdul Rouf mengatakan, tanggul yang selesai dibuat pada awal Desember lalu tersebut masing-masing berlokasi di RW 03 sepanjang 17,50 meter dengan ketinggian tanggul 1 meter. Kemudian, di RW 01 sepanjang 7,60 meter berketinggian 1 meter.
"Rob ini perlu kita antisipasi agar tidak melimpas hingga memicu banjir atau genangan," ujarnya, Jumat (4/12).
Sudin SDA Jaksel Bangun Tanggul Sementara di RawajatiSementara itu, Lurah Pulau Panggang, Pepen Kuswandi menuturkan, tanggul tersebut sangat diperlukan karena kawasan tersebut sangat rawan terjadi genangan atau banjir saat air pasang.
"Kita akan evaluasi lagi, kalau masih sering terjadi limpasan kita akan minta ketinggian tanggul agar bisa ditambah," tandasnya.