You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pria Tewas Tersambar Kereta di Kebayoran Lama
Pria Tewas Tersambar Kereta di Kebayoran Lama .
photo Rio Sandiputra - Beritajakarta.id

Harsono Tewas Tersambar Kereta Api

Akibat tidak berhati-hati saat menyeberang perlintasan rel kereta api (KA) di Pasar Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Harsono (54), tewas seketika setelah tubuhnya tersambar Kereta Rel Listrik (KRL) jurusan Serpong, Senin (2/3).

Korban mengalami luka serius, terutama di bagian kepalanya. Badan korban terpental sampai 15 meter

Informasi yang dikumpulkan menyebutkan, peristiwa naas yang menimpa warga Jalan Wijaya 1 No 17 RT 08/05, Kelurahan Petogogan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, terjadi sekitar pukul 10.30. Tubuh pria paruh baya itu langsung terpental hingga 15 meter.

Amin Tewas Tertabrak Kereta Api

"Korban mengalami luka serius, terutama di bagian kepalanya. Badan korban terpental sampai 15 meter," kata Mahdi (55), salah satu saksi mata.

Mahdi menuturkan, sebelum kejadian, korban diketahui hendak menyeberang perlintasan KA di kolong flyover Kebayoran Lama. Ia mengaku sudah memberikan peringatan agar tidak menyeberang karena sesaat lagi KRL akan lewat.

"Korban malah ngomong, kalau tertabrak kereta ya urusan saya. Tidak lama terdengar suara keras," kata Mahdi.

Korban yang tergeletak di pinggir rel sempat menjadi tontonan warga dan pengendara yang melintas. Tak ayal kondisi itu membuat arus lalu lintas tersendat.

Petugas Polsek Metro Kebayoran Lama kemudian membawa jenazah korban ke RS Fatmawati untuk menjalani otopsi. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2176 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1258 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1213 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1065 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye978 personDessy Suciati