PMI Kepulauan Seribu Terima Bantuan untuk Penanganan COVID-19
Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Kepulauan Seribu menerima bantuan untuk penanganan COVID-19 dari PT Pertamina (Persero) senilai Rp 100 juta.
S enilai Rp 100 juta
Ketua PMI Kabupaten Kepulauan Seribu, Natsir Sabara menyampaikan terima kasih atas adanya bantuan tersebut.
"Bantuan ini akan kita optimalkan untuk program pencegahan penyebaran COVID-19 melalui penyemprotan disinfektan sesuai kebutuhan," ujarnya, Rabu (9/12).
PMI Kepulauan Seribu Serahkan Bantuan Penanganan COVID-19 ke PemkabMenurutnya, selain pelaksanaan disinfeksi, PMI Kepulauan Seribu juga membantu pemerintah setempat dalam penyediaan sarana cuci tangan, masker, sabun, hand sanitizer, dan sosialisasi pencegahan COVID-19 kepada masyarakat.
"Kita akan manfaatkan semaksimal mungkin untuk mengatasi COVID-19 dan terima kasih Pertamina," ungkapnya.
Sementara itu, Manager Corporate Social Responsibility PT Pertamina (Persero), Dian Hapsari Firasati mengatakan, bantuan yang diberikan merupakan program CSR PT Pertamina.
"Kami setuju dan berpartisipasi dalam program
spraying disinfektan yang dilakukan PMI Kepulauan Seribu dengan bantuan senilai Rp 100 juta. Semoga bisa dimanfaatkan dengan baik," tandasnya.