You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudinsos Jakpus Salurkan Bantuan Korban Kebakaran
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

Pemkot Jakpus Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran Benhil

Suku Dinas Sosial Jakarta Pusat telah menyalurkan berbagai bantuan kepada warga Jalan Penjernihan, RT 11 RW 06 Kelurahan Bendungan Hilir (Benhil), Tanah Abang, yang rumahnya terbakar, Selasa (8/12) sore kemarin.

Semua bantuan kita kirim langsung ke tempat penampungan

Kasudin Sosial Jakarta Pusat, Ngapuli Perangin Angin mengatakan, bantuan yang sudah didistribusikan berupa 300 boks makanan siap saji, pakaian dalam, selimut, biskuit, sarung, mukena, sajadah, pampers, pembalut, matras dan dua tenda pengungsian.  

"Semua bantuan kita kirim langsung ke tempat penampungan di Masjid At-Taqwa," ucapnya, Rabu (9/12).

Kebakaran 30 Rumah di Benhil Berhasil Dipadamkan

Lurah Bendung Hilir (Benhil) Rida Mufrida menambahkan, pihaknya tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat dengan mewajibkan pemakaian masker dan mengatur jarak serta penyediaan tempat cuci tangan di lokasi penampungan.

"Protokol kesehatan kita terapkan di lokasi penampungan  guna mengantisipasi penyebaran COVID-19," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1710 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1637 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik