You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudin Pendidikan Wilayah II Jaksel Monitoring Prokes Sekolah
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Sudin Pendidikan II Jaksel Pantau Kesiapan Prokes Sekolah

Suku Dinas Pendidikan Wilayah II Jakarta Selatan melakukan monitoring kesiapan kelengkapan protokol kesehatan (prokes) yang ada di sekolah. Hal ini dilakukan untuk memastikan kesiapan sekolah menjalankan proses belajar tatap muka, awal tahun depan.

Kami juga mempersiapkan pelatihan guru tentang prokes

Kasudin Pendidikan Wilayah II Jakarta Selatan, Muhammad Roji mengatakan, di wilayahnya ada 264 sekolah negeri dan swasta dengan rincian 137 SD dan 55 SMP dan 72 tingkat SMA dan SMK.

Bila belajar tatap muka jadi dilaksanakan, ucap Roji, untuk setiap ruang kelas minimal harus ada satu set prokes dari mulai tempat mencuci tangan, sabun dan handsanitaiser.

Screening Kesehatan di Pademangan Timur Sasar Hunian Susun

"Sekolah tatap muka itu memang baru tahap wacana tergantung kondisi COVID. Tapi untuk antisipasi, saat ini kami monitoring kesiapan prokes sekolah," ujarnya, Kamis (10/12).

Menurut Roji, sarana prokes di setiap sekolaj harus sebanding dengan jumlah siswanya. Termasuk juga keberadaan termol guns untuk mengukur suhu tubuh harus diperbanyak agar antrian siswa tidak panjang.

"Selain monitoring, kami juga mempersiapkan pelatihan guru tentang prokes demi keamanan dan kenyamanan proses belajar mengajar," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye8661 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2746 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1688 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1512 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1384 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik