You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Warga Jaktim Diminta Tidak Berkerumun Saat Malam Pergantian Tahun
.
photo doc - Beritajakarta.id

Warga Jaktim Diminta Tidak Berkerumun Saat Malam Pergantian Tahun

Wali Kota Jakarta Timur, Muhammad Anwar, meminta warga untuk tidak berkerumun saat perayaan malam pergantian tahun, Kamis (31/12) nanti, untuk mencegah penyebaran COVID 19.

Jika menemukan kerumunan langsung bubarkan

Anwar mengatakan, menghindari kerumunan perlu dilakukan karena angka kasus COVID-19 di Jakarta masih tinggi saat ini.

"Saya sudah imbau seluruh camat, lurah dan jajaran  terkait lainnya untuk mengawasi warga agar tidak melakukan konvoi di jalan dan berkerumun saat malam tahun baru nanti, " kata Anwar, Selasa (29/12).

2.000 Personel Dishub DKI Disiagakan Pada Liburan Tahun Baru

Diungkapkan Anwar, pihaknya sudah memerintahkan petugas Satpol PP di kecamatan dan kelurahan agar memonitoring lingkungan guna mencegah terjadinya kerumunan warga.

"Satpol PP harus sweeping dan jika menemukan kerumunan langsung bubarkan," tegas Anwar.

Sejak Maret hingga Desember ini, menurut Anwar,  jumlah kasus COVID 19 di Jakarta Timur tercatat sudah mencapai 32 ribu lebih. Rata-rata angka penyebaran per harinya sekitar 200-300 kasus.

"Kasus COVID terbanyak ada di Kecamatan Cakung dan Duren Sawit, karena jumlah penduduknya sangat padat, " tandas Anwar.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4299 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1734 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1644 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik