You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sepanjang April - Desember, Gulkarmat Jaktim Sosialisasikan di 3.246 lokasi
.
photo doc - Beritajakarta.id

3.246 Lokasi di Jaktim Telah Disosialisasikan Protokol Kesehatan

Sepanjang bulan April - Desember 2020, Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur telah melakukan sosialisasikan protokol kesehatan 3M (memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak) di 3.246 lokasi.

Sosialisasi ini kami berikan untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19 dan sebagai upaya meminimalisir kebakaran di masa pandemi,

15 Petugas Gabungan Lakukan Pengawasan PSBB di Pasar Cijantung

Kasudin Gulkarmat Jakarta Timur, Muchtar Zakaria mengatakan, selain memberikan sosialisasi protokol kesehatan pihaknya juga mensosialisasikan mengenai pencegahan dan penanggulangan kebakaran di sepuluh kecamatan yang ada di Jakarta Timur.

Sosialisasi ini kami berikan untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19 dan sebagai upaya meminimalisir kebakaran di masa pandemi,” kata Muchtar, Senin (4/1).

Ia menuturkan, sosialisasi tersebut dilakukan di tempat-tempat ibadah dan jalan lingkungan menggunakan pengeras suara.

Soialisasi seperti ini akan terus dilanjutkan di bulan Januari ini atau selama masa pandemi masih berlangsung di DKI," tuturnya.

Sementara, Kasi Pencegahan Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Edi Parwoko merinci, pada bulan April dilakukan di 161 lokasi, Mei 561 lokasi, Juni 599 lokasi, Juli 525 lokais. Kemudian bulan Agustus 307 lokasi, September 278 lokasi, Oktober 302 lokasi, November 269 lokasi dan Desember 244 lokasi.

"Dari 3.246 lokasi ini, sosialisasi dilakukan di jalan lingkungan sebanyak 1.024 lokasi dan di tempat-tempat ibadah sebanyak 2.218 lokasi serta di sarana pendidikan ada empat lokasi," ujarnya.

Dijelaskan Edi, untuk melakukan sosialisasi tersebut pihaknya mengerahkan sebanyak 6.658 personel, armada mobil 164 unit dan sepeda motor 4.144 unit.

“Harapannya warga semakin mematuhi protokol kesehatan dan waspada terhadap kebakaran,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1540 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1532 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1339 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1241 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pelaku UMKM di Pulau Tidung Bisa Segera Gunakan Loksem KS 02

    access_time17-01-2025 remove_red_eye900 personAnita Karyati
KONTAK KAMI

Jl. Medan Merdeka Selatan 8-9 Blok F Lt. II Jakarta
local_phone +62 21 3822356
email redaksi@beritajakarta.id

TAUTAN LAINNYA
Tentang Kami | Sitemap | Infografis

© copyright 2001 - 2025 All Rights Reserved