You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Hari Terakhir Pengungsian, 458 KK Terima Magicjar
.
photo Jhon Syah Putra Kaban - Beritajakarta.id

Korban Kebakaran di Sawah Besar Diberi Bantuan

Setelah 10 hari tinggal di kolong Stasiun Sawah Besar, ribuan  warga korban kebakaran di Jalan Karang Anyar, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Rabu (4/3), mulai kembali ke tempat tinggalnya masing-masing. Untuk membantu warga Pemkot Administrasi Jakarta Pusat juga telah membagikan alat penanak nasi dan terpal sebagai tempat tinggal sementara kepada 458 kepala keluarga.

Selain terpal, kami juga mendistribusikan 458 alat penanak nasi elektrik kepada warga

"Selain terpal, kami juga mendistribusikan 458 alat penanak nasi elektrik kepada warga," kata Mangara Pardede, Walikota Jakarta Pusat, Rabu (4/3).

20 Truk Angkut Sampah Sisa Kebakaran di Sawah Besar

Mangara juga mengimbau agar warga segera mengurus dokumen yang ikut terbakar dengan mendatangi kantor Kelurahan Karang Anyar. Pengurusan seluruh dokumen dipastikan tidak dipungut biaya.

“Kalau ada yang minta bayaran, catat namanya dan laporkan. Saya sendiri yang akan langsung menindak secara langsung. Semua dokumen akan diganti, termasuk surat tanah kita akan minta BPN untuk mempermudah,” jelas mantan Wakil Walikota Jakarta Utara ini.

Terkait bahan makanan untuk warga, lanjut Mangara, pihaknya sudah menyalurkannya melalui Ketua RT masing-masing. Bantuan bahan makanan itu berupa beras dan mie instan. 

Camat Sawah Besar, Henri Perez Sitorus menambahkan, dari sekitar 2.000 warga korban kebakaran, yang tinggal di pengungsian mencapai 1.340 jiwa. Sedangkan sisanya pindah ke rumah kos atau menumpang di rumah kerabatnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye16427 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3507 personFakhrizal Fakhri
  3. DPRD-Koopsud 1 Bahas Mitigasi Bencana Hidrometeorologi

    access_time28-04-2025 remove_red_eye1588 personFakhrizal Fakhri
  4. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1560 personFakhrizal Fakhri
  5. Anggota DPRD DKI Brando Susanto Tutup Usia

    access_time27-04-2025 remove_red_eye1557 personBudhi Firmansyah Surapati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik