You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkab Siapkan 12 Lokasi Sekolah di Kepulauan Seribu Untuk Penyaluran BST
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Pemkab Siapkan 12 Lokasi Penyaluran Bantuan Sosial Tunai

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Seribu menyiapkan 12 sekolah sebagai lokasi penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST).

5.549 keluarga sasaran 

Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kepulauan Seribu, Sujanto Budiroso mengatakan, kedua belas sekolah tersebut yakni, SDN 02 dan SDN 03 Kelurahan Pulau Panggang; SDN 01 dan SDN 02 Kelurahan Pulau Kelapa; SDN 02 dan SMPN 260 Kelurahan Pulau Harapan; SDN 01, SDN 02 dan SDN 03 Kelurahan Pulau Tidung; SDN 01 dan SDN 02 Kelurahan Pulau Pari; serta di SDN 01 Kelurahan Pulau Untung Jawa.

"BST ini akan didistribusikan kepada 5.549 keluarga sasaran di Kepulauan Seribu," ujarnya, Selasa (26/1).

2.000 Bantuan Sosial Tunai Disalurkan di Kelurahan Lubang Buaya

Sujanto menjelaskan, pola pendistribusian BST akan dilakukan sebaik mungkin dengan mencegah terjadinya kerumunan. Sehingga, potensi penularan COVID-19 bisa diminimalisir.

"Kita akan tetap menjaga kedisplinan dan kepatuhan terhadap protokol kesehatan," terangnya.

Menurutnya, untuk penerima BST di Kelurahan Pulau Panggang sebanyak 1.182 Kepala Keluarga (KK), Kelurahan Pulau Kelapa 1.408 KK dan Kelurahan Pulau Harapan 486 KK.

"Untuk di Kelurahan Pulau Tidung mencapai 1.120 KK, Kelurahan Pulau Pari 823 KK dan Kelurahan Pulau Untung Jawa berjumlah 530 KK," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3652 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1053 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye895 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye885 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye847 personNurito