You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ahok Kena DBD, Ruang Kerja Langsung Difogging
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Ahok Kena DBD, Ruang Kerja Langsung Difogging

Pasca dikabarkan terkena demam berdarah dengue (DBD), ruang kerja Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di Balaikota langsung dilakukan fogging (pengasapan). Selain ruang kerja, ruang tunggu tamu pun tak luput dari aksi fogging yang dilakukan petugas Puskesmas Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat.

Semua ruangan dan taman Balaikota akan difogging. Ini karena ada perintah saja

Pantauan beritajakarta.com, setidaknya ada tiga alat fogging yang dikerahkan ke Kompleks Balaikota. Para petugas menyebar di beberapa sudut gedung yang beralamat di Jalan Medan Merdeka Selatan tersebut. Pengasapan sendiri dilakukan mulai dari pintu masuk Balaikota dan Blok F.

Salah seorang petugas fogging, Fadillah mengatakan, ini bukan kegiatan rutin di Balaikota DKI. Fogging dilakukan karena ada perintah dari Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidajat.

Basuki dan Anak Bungsunya Terserang DBD

"Semua ruangan dan taman Balaikota akan difogging. Ini karena ada perintah saja," kata Fadillah di Balaikota DKI Jakarta, Senin (9/3).

Dia menyebutkan, pekan lalu juga telah melakukan pengasapan di Kompleks DPRD DKI Jakarta yang letaknya tepat di belakang Balaikota.

"Gedung DPRD baru pekan lalu difogging," ucapnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4383 personDessy Suciati
  2. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1306 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1273 personFakhrizal Fakhri
  4. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1273 personDessy Suciati
  5. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1222 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik