You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Musrenbang Kelurahan Petukangan Utara Hasilkan 124 Usulan
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Perbaikan Saluran Jadi Skala Prioritas Usulan Musrenbang Petukangan Utara

Perbaikan saluran menjadi skala prioritas usulan yang diajukan warga, dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kelurahan Petukangan Utara, Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

Kerap memicu munculnya genangan di lingkungan warga

Lurah Petukangan Utara, Fahrul Hertanto menuturkan, usulan pembangunan saluran air di lingkungan warga menjadi prioritas , karena kondisinya masih banyak yang belum memadai sehingga kerap memicu munculnya genangan.

"Kondisi saluran yang belum memadai, kerap memicu munculnya genangan di lingkungan warga, " kata Fahrul, Kamis (11/2).

Adminkesra Jakpus Buka Musrenbang Kelurahan Kampung Rawa

Dia mengungkapkan, pada Musrenbang yang digelar secara virtual ini dibahas 124 usulan hasil rembuk 11 RW yang terdiri dari 91 usulan fisik, 32 usulan barang dan satu usulan non fisik dengan total anggran Rp19.818.868.127

Camat Pesanggrahan, Fadjar Churniawan yang membuka kegiatan ini menambahkan, usulan skala prioritas yang menjadi kebutuhan wilayah dan telah divalidasi lurah, selanjutnya akan diajukan ke Musrenbang tingkat kecamatan.

"Musrenbang tingkat kelurahan merupakan sarana untuk menyerap aspirasi dan kebutuhan warga," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1456 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pemprov DKI Tetapkan UMSP 2025, Ini Rinciannya

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1383 personFolmer
  3. Operasi Modifikasi Cuaca Efektif Kurangi Curah Hujan di DKI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1290 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1265 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Raih Penghargaan Indeks Reformasi Hukum dari Kementerian Hukum RI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1132 personFolmer