Musrenbang Kelurahan Sukabumi Utara Bahas 90 Usulan
Kelurahan Sukabumi Utara, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, menggelar Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tahun 2021 di kantor kelurahan setempat. Kegiatan ini membahas sebanyak
90 usulan.Total untuk estimasi anggarannya mencapai Rp 23.927.154.393,
Lurah Sukabumi Utara, Trinanda Puspitosari mengatakan, dari 90 usulan yang dibahas, tiga di antaranya ditolak karena alamat kegiatan yang diajukan tidak jelas.
Adapun 90 usulan tersebut terdiri dari 79 usulan fisik mayoritas ditujukan kepada Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Jakarta Barat dan Suku Dinas Bina Marga Jakarta Barat. Lalu, 11 usulan non fisik ditujukan kepada Sudin Pemuda dan Olahraga dan Sudin Perhubungan Jakarta Barat.
Pelanggar Prokes di Sukabumi Utara Disanksi Menyapu Jalan"Total untuk estimasi anggarannya mencapai Rp 23.927.154.393," ujar Trinanda, Kamis (11/2).
Dia berharap, semua usulan tersebut dapat diteruskan hingga ke Musrenbang tingkat provinsi. Sebab menurutnya, usulan yang disampaikan merupakan skala prioritas.
"Harapan saya tentu semua usulan diterima, karena ini skala prioritas," tandasnya.