You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Peserta Pelatihan Kerja Bantu Penanganan Pascabanjir
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Peserta Pelatihan Kerja Bantu Penanganan Pascabanjir

Puluhan peserta pelatihan kerja kolaborasi Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi (Nakertrans) dan Energi dengan Baznas Bazis DKI Jakarta membantu penanganan pascabanjir dengan membersihkan lingkungan permukiman di Gang Perintis, RT 10/10, Kelurahan Kebon Baru, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan.

Sampah dan lumpur 

Kepala Dinas Nakertrans dan Energi DKI Jakarta, Andri Yansyah mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk meringankan beban warga yang rumah dan lingkungannya terdampak banjir.

"Penanganan diperlukan karena pascabanjir sering menimbulkan kekumuhan seperti, menyisakan sampah dan lumpur di lingkungan," ujar Andri, saat memimpin apel bersama pelaksanaan kerja bakti, Senin (22/2).

Warga Cipinang Melayu Mulai Bersihkan Rumah

Ketua Baznas Bazis DKI Jakarta, Ahmad Luthfi Fatullah menuturkan, kegiatan ini berangkat dari rasa kepedulian membantu warga yang terkena musibah banjir kemarin.

"Semoga apa yang kita lakukan mendapat balasan dan pahala dari Allah. Kerja sama ini terus berjalan dan kita akan terus lakukan yang betul-betul bermanfaat untuk warga Jakarta," ungkapnya.

Sementara itu, Lurah Kebon Baru, Fadhilah Nursehati mengapresiasi pengerahan tenaga bantuan untuk melakukan aksi bersih-bersih pascabanjir di wilayahnya. Terlebih, memang di Gang Perintis, RT 10/10, merupakan wilayah yang paling terdampak banjir dan menyisakan banyak lumpur.  

"Saya ucapkan terima kasih untuk Dinas Nakertrans dan Energi bersama Baznas Bazis DKI Jakarta yang sudah berkolaborasi membantu penanganan pascabanjir di sini," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wali Kota Jaksel Bersilaturahmi ke Kediaman Ketua Umum Forkabi

    access_time19-05-2025 remove_red_eye24722 personTiyo Surya Sakti
  2. Kebakaran di Petojo Selatan Berhasil Dipadamkan Petugas

    access_time20-05-2025 remove_red_eye3261 personFolmer
  3. Komisi E Usul Penambahan SLB di Jakarta

    access_time18-05-2025 remove_red_eye1449 personFakhrizal Fakhri
  4. Warga Kelurahan Gunung Apresiasi Sudin SDA Jaksel Gercep Keruk Kali Jelawe

    access_time23-05-2025 remove_red_eye1298 personTiyo Surya Sakti
  5. Muhammad Anwar Ingatkan Jajaran di Pemkot Jaksel Bekerja Optimal

    access_time19-05-2025 remove_red_eye1136 personTiyo Surya Sakti

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik