You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Cegah Kerumunan, Vaksinasi di Makasar Dibagi Dalam Tujuh Sesi
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Cegah Kerumunan, Vaksinasi Lansia di Makasar Dibagi Tujuh Sesi

Guna mencegah terjadinya kerumunan massa, pelaksanaan vaksinasi COVID-19 dosis pertama bagi 300 lansia di SDN 06 Makasar, Jakarta Timur, dibagi dalam tujuh sesi, Senin (1/3).

Tertib dan bisa mematuhi protokol kesehatan

Pantauan di lapangan, para lansia ini duduk di bangku yang disiapkan di lantai dasar. Sebagian ada yang didampingi oleh anaknya. Mereka tertib mengantri nunggu giliran untuk menjalani proses vaksin. Mulai dari pendaftaran, skrining, pemberian vaksin hingga observasi pasca vaksin.

Camat Makasar, Kamal Alatas yang memonitor kegiatan vaksinasi ini mengatakan, dari 300 lansia yang terdaftar hadir 98 persennya. Ini menunjukkan warga sangat antusias untuk mengikuti program vaksinasi ini. Sisanya dua persen tidak hadir karena banyak faktor. Seperti sakit atau sedang ada keperluan lainnya.

200 Warga Lansia di Menteng Divaksin COVID-19

"Program vaksinasi ini kita bagi dalam tujuh sesi. Sehingga tertib dan bisa mematuhi protokol kesehatan," kata Kamal.

Menurutnya, total jumlah lansia yang ditarget untuk divaksin di wilayahnya sebanyak 15.437 orang. Ditargetkan, proses vaksinasi rampung pada April mendatang.

"Kendala utama yang dihadapi di lapangan, banyak lansia yang komorbit atau memiliki penyakit penyerta. Sehingga yang bersangkutan gagal divaksin dan harus menunggu kondisi fisiknya normal kembali," tutur Kamal.

Sementara, untuk pengamanan kegiatan vaksinasi ini, pihaknya mengerahkan 25 personel gabungan. Terdiri dari unsur Satpol PP, ASN, TNI/Polri dan PPSU.

"Kami kerahkan 10 tenaga medis untuk layani warga lansia yang divaksin hari ini," pungkasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Jakarta Kirim 79 Atlet Junior ke Kejurnas Panahan 2025

    access_time26-06-2025 remove_red_eye1047 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Aksi Adhikara Awali Kemeriahan Malam Puncak HUT Jakarta di Lapangan Banteng

    access_time22-06-2025 remove_red_eye612 personBudhy Tristanto
  3. UPPKB2T DKI Perkuat Peran Sebagai Laboratorium Rujukan

    access_time26-06-2025 remove_red_eye605 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Rekrutmen Petugas PPSU Gratis dan Diawasi Ketat

    access_time25-06-2025 remove_red_eye574 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Dewa 19 Feat All Stars Guncang Panggung Jakarta E-Prix di Ancol

    access_time21-06-2025 remove_red_eye551 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik