You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DWP Provinsi DKI Jakarta Berikan 50 Paket Sembako di Jakarta Barat
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

DWP Provinsi DKI Salurkan Bantuan untuk Warga Kembangan Utara

Mengawali tahun 2021, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi DKI Jakarta mengadakan kegiatan sosial dengan memberikan bantuan sosial ke lima wilayah kota dan satu Kabupaten Kepulauan Seribu. Kali ini, bantuan disalurkan untuk warga Jakarta Barat.

Ini merupakan bagian kegiatan kami di bidang sosial,

Wakil Ketua DWP DKI Jakarta, Pramashita Afan mengatakan, sebanyak 50 paket sembako diberikan kepada warga Jakarta Barat yang membutuhkan.

"Ini merupakan bagian kegiatan kami di bidang sosial. Bantuan ini diberikan mengingat banyak warga yang terdampak pandemi COVID-19. 50 paket ini berisikan mi instan, beras lima kilogram, sarden, handuk, hand sanitizer dan minyak kayu putih," ujar Pramashita, Jumat (5/3).

Peringatan HUT DWP ke-21 di Jakut Digelar Secara Daring

Pramashita berharap bantuan ini dapat meringankan masyarakat di tengah pandemi seperti sekarang ini.

"Semua anggaran dari anggota DWP DKI Jakarta. Kami sudah memberikan bantuan di Jakarta Timur, dan saat ini Jakarta Barat," katanya.

Bantuan tersebut secara simbolis diberikan kepada Ketua RW 01 Kelurahan Kembangan Utara, Abdul Hasyim.

Abdul Hasyim mengaku berterima kasih kepada DWP DKI Jakarta yang telah membantu warganya yang membutuhkan.

"Alhamdulillah dapat 50 paket sembako, hari ini juga langsung kami salurkan. Semoga ini dapat meringankan beban warga," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pramono Minta Lurah Malaka Sari Dibebastugaskan

    access_time30-06-2025 remove_red_eye9937 personDessy Suciati
  2. Jakarta Kirim 79 Atlet Junior ke Kejurnas Panahan 2025

    access_time26-06-2025 remove_red_eye1385 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Pramono Lantik 100 Pejabat Fungsional

    access_time30-06-2025 remove_red_eye1345 personDessy Suciati
  4. Rano Sebut BTN JAKIM 2025 Dorong Promosi dan Perekonomian Jakarta

    access_time29-06-2025 remove_red_eye895 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pramono Dorong Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Kelas Dunia

    access_time29-06-2025 remove_red_eye849 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik