You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Bupati Membuka Langsung Pra Musrenbang Kabupaten Kepulauan Seribu
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Bupati Buka Pra-Musrenbang Kabupaten Kepulauan Seribu

Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi membuka pelaksanaan Pra-Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kabupaten Kepulauan Seribu di Kantor Mitra Praja, Jakarta Utara.

Musrenbang Kabupaten Kepulauan Seribu dilaksanakan 29 Maret

Junaedi mengatakan, Pra-Musrenbang ini merupakan tindak lanjut dari tahapan Musrenbang tingkat kelurahan hingga kecamatan serta untuk menampung usulan dari masing-masing organisasi perangkat daerah (OPD) terkait program pembangunan dan hasil reses anggota Legislatif.

"Hasil Musrenbang Kepulauan Seribu ini nantinya akan menjadi bagian dari Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2022," ujarnya, Rabu (24/3).

SKKT di Pulau Tidung Bakal Dibangun Tahun Ini

Sementara itu, anggota Komisi D DPRD Provinsi DKI Jakarta, Neneng Hasanah yang turut hadir dalam Pra-Musrenbang berharap sinergisitas antara Eksekutif dan Legislatif bisa terus diperkuat untuk mendorong percepatan pembangunan di Kepulauan Seribu.

"Saya juga ingin Kepulauan Seribu maju seperti yang diinginkan Pak Gubernur, Pak Bupati dan jajaran," terangnya.

Sementara itu, Kepala Suku Badan Perencanaan Pembangunan Kepulauan Seribu, Ahmad Saelani menambahkan, Pra-Musrenbang ini akan digelar selama dua hari dari mulai 24-25 Maret 2021.

"Untuk pelaksanaan Musrenbang Kabupaten Kepulauan Seribu dilaksanakan 29 Maret mendatang," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1251 personTiyo Surya Sakti
  2. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1201 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1057 personDessy Suciati
  4. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye962 personDessy Suciati
  5. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye957 personTiyo Surya Sakti