You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Satpel SDA Pademangan Kuras Saluran Air di Jl. Pademangan II
.
photo Rezki Apriliya Iskandar - Beritajakarta.id

Sedimen Lumpur dan Sampah di Saluran Jalan Pademangan II Gang 22 Dikeruk

Satuan Pelaksana Sumber Daya Air (Satpel SDA) Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara, melakukan pengerukan sedimen lumpur dan sampah di saluran Jalan Pademangan II, Gang 22, RT 013/005, Kelurahan Pademangan Timur.

Mencegah potensi genangan maupun banjir

Kepala Satpel SDA Kecamatan Pademangan, Slamet Riyanto mengatakan, normalisasi saluran dilakukan sepanjang 262 meter.

"Ketebalan sedimen lumpur dan sampah di saluran dengan lebar 77 sentimeter dan berkedalaman 50 sentimeter ini mencapai 30 sentimeter. Akibatnya, daya tampung berkurang dan air tidak bisa mengalir dengan lancar," ujarnya, Minggu (28/3).

Satpel SDA Pademangan Siagakan Pompa untuk Antisipasi Genangan

Menurutnya, sebanyak 11 personel dengan peralatan yang diperlukan dikerahkan untuk mengeruk sedimen lumpur dan sampah di saluran tersebut. Mereka bekerja dengan tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes) pencegahan penularan COVID-19.

"Hari ini kita menyiapkan 300 karung untuk mengangkut sedimen lumpur dan sampah dari saluran itu," terangnya.

Ia menambahkan, pengerukan sedimen lumpur dan sampah di saluran tersebut ditargetkan rampung dalam tiga pekan mendatang.

"Mudah-mudahan dengan selesainya normalisasi saluran ini, air bisa mengalir lebih lancar dan daya tampungnya bertambah. Sehingga, dapat mencegah potensi genangan maupun banjir di wilayah sekitar," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1536 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1514 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1120 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1077 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1041 personDessy Suciati