17 Mobil Pemadam Atasi Kebakaran di Kembangan Utara
Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Barat berhasil memadamkan kebakaran yang menimpa gudang usaha bingkai sablon di Jl Kenanga Raya, RT 04/07, Kelurahan Kembangan Utara, Kembangan, Rabu (21/4) pagi.
Petugas mulai melakukan pemadaman pukul 01.40 dan pukul 04.40, api sudah berhasil dipadamkan,
Kasi Operasional Sudin Gulkarmat Jakarta Barat, Eko Sumarno mengatakan, pihaknya menerima laporan peristiwa kebakaran tersebut pada pukul 01.20 dan petugas tiba di lokasi kejadian pada pukul 01.37.
"Objek yang terbakar jenis bangunan umum perdagangan atau gudang usaha bingkai sablon. Petugas mulai melakukan pemadaman pukul 01.40 dan pukul 04.40, api sudah berhasil dipadamkan," ujar Eko, Rabu (21/4).
Dua Unit Pemadam Atasi Kebakaran di Cilandak BaratUntuk memadamkan kebakaran tersebut, sambung Eko, pihaknya mengerahkan 17 unit mobil pemadam kebakaran dengan 85 personel.
"Diduga kebakaran disebabkan dari pembakaran sampah serbuk kayu yang akhirnya membesar hingga menyambar bangunan gudang," katanya.
Ia pun mengimbau masyarakat untuk selalu waspada dan lebih berhati-hati dalam
setiap aktivitasnya.