You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
August Hamonangan Sosialisasikan Perda Ketertiban Umum
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

August Hamonangan Sosialisasikan Perda Ketertiban Umum

Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta, August Hamonangan, melakukan Sosialisasi Perda (Sosperda) No 8 Tahun 2007 tentang ketertiban umum (Tibum) pada warga RT 09/15, Kelurahan Menteng Dalam, Setiabudi, Jakarta Selatan, Selasa (11/5). Kegiatan yang dilaksanakan di GOR Bulu Tangkis ini dihadiri jajaran kelurahan dan kecamatan.

Saya berharap masyarakat paham dan mengerti juga tertib

Menurut August, sosialisasi ini penting dilakukan agar masyarakat mengerti dan memahami kebijakan yang diambil Pemprov DKI dalam upaya menerapkan peraturan daerah. Misalnya soal adanya larangan yang dibuat pemerintah di tengah situasi pandemi COVID-19, demi mencegah penyebaran virus dengan mengharuskan masyarakat menerapkan protokol kesehatan (prokes).

Selama ini, lanjut August, mayoritas masyarakat hanya tahu penertiban umum itu soal larangan pedagang kaki lima berjualan di trotoar, bangunan yang tidak memiliki IMB, serta ketertiban umum lain yang sifatnya general.

August Hamonangan Gelar Giat Reses di Lenteng Agung

"Aturan yang dibuat pemerintah di tengah pendemi COVID-19 saat ini bila tidak dilaksanakan oleh masyarakat juga sudah mengganggu ketertiban umum, sebab akan berdampak pada masyarakat lainnya," ujar August.

August berharap, dengan sosialisasi ini masyarakat mengerti bahwa pada perkembangannya ketertiban umum itu juga menyangkut kepatuhan, seperti Pergub atau Ingub yang menyatakan harus mematuhi prokes.

"Saya berharap masyarakat paham dan mengerti juga tertib. Sebab sanksinya bukan hanya pada diri sendiri. Tapi juga akan berdampak pada orang lain," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye1085 personFolmer
  2. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye1056 personFolmer
  3. Personel Gabungan Turunkan APK Pilkada di Jaktim

    access_time24-11-2024 remove_red_eye1035 personNurito
  4. PT JIEP Tanam 2.400 Bibit Pohon Asoka

    access_time23-11-2024 remove_red_eye932 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Jakarta Hari Ini Berawan Hingga Diguyur Hujan

    access_time23-11-2024 remove_red_eye928 personTiyo Surya Sakti