You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Enggan Diswab PCR, Warga Ciracas Dijemput Paksa Personel Gabungan
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

Personel Gabungan Gencarkan Tes PCR Warga RT 06/03 Ciracas

Personel gabungan jajaran tiga pilar Kelurahan Ciracas, Jakarta Timur, terus menggencarkan pelaksanaan tes PCR kepada warga RT 06/03.

Ada 89 warga yang enggan di Swab PCR dengan berbagai macam alasan

Dipimpin Kapolsek Ciracas, Kompol Jupriono, 35 personel gabungan langsung mendatangi rumah warga dan mengajak untuk segera melakukan tes. Tercatat hingga saat ini, ada 89 warga yang enggan di Swab PCR dengan berbagai macam alasan.

Kompol Jupriono mengatakan, pihaknya bersama jajaran tiga pilar mendatangi dan menjemput langsung warga yang belum melakukan tes PCR.  

Warga Kelurahan Ciracas Jalani Tes PCR Massal

"Dari pelaksanaan Swab PCR selama tiga hari, ternyata masih ada 89 warga yang belum Swab PCR. Makanya unsur tiga pilar menentukan langkah dan mengajak warga untuk segera melakukan Swab PCR," kata Kompol Jupriono, Sabtu (22/5).

Lurah Ciracas, Rikia Marwan Salahudin berharap, 89 warganya hari ini bisa mengikuti Swab PCR agar, Senin (24/) lusa, bisa dilakukan vaksin.

"Hari ini kita maksimalkan agar semuanya tuntas dan Senin bisa dilanjutkan dengan vaksinasi," kata Rikia.

Menurutnya, sampai saat ini wilayah RT 03/03 masih berstatus zona merah dan sedang menjalani Pengawasan Ketat Berskala Lokal (PKBL).

"Akses keluar masuk warga disentralisir dalam satu koridor, selebihnya ditutup," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4284 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1708 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1633 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik