You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dinas PPKUKM Adakan Rangkaian Kegiatan Jakpreneur Fest 2021
....
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Dinas PPKUKM Adakan Rangkaian Kegiatan Jakpreneur Fest 2021

Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) DKI Jakarta mengadakan serangkaian kegiatan pra-Jakpreneur Fest 2021 yang diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT ke-494 Jakarta. Kegiatan tersebut di antaranya Pameran Foto, Giveaway Photo Challenge dan peluncuran filter Instagram Jakpreneur Fest.

Mendorong antusiasme dan keikutsertaan masyarakat

Kepala Bidang UKM Dinas PPKUKM DKI Jakarta, Elisabeth Ratu Rante Allo mengatakan, Pameran Foto menampilkan wajah dari binaan Jakpreneur DKI Jakarta di dua lokasi yaitu, Terowongan Kendal dan M Bloc Space. Pameran ini merupakan kolaborasi Dinas PPKUKM DKI Jakarta dengan komunitas fotografi Kelas Pagi.

"Pameran ini untuk mempublikasikan potret para binaan yang telah naik kelas sekaligus mengingatkan kembali bahwa di DKI Jakarta ada program pembinaan terintegrasi dan menjadi one stop solution bagi UMKM di Jakarta melalui platform Jakpreneur," ujarnya, Kamis (27/5).

Dinas PPKUKM Targetkan 1.000 Jakpreneur Tersertifikasi Halal

Ratu menjelaskan, untuk Giveaway Photo Challenge merupakan lomba yang dapat diikuti oleh seluruh masyarakat dengan konten dan syarat yang akan diumumkan melalui instagram @jakpreneurfest.

"Giveaway Photo Challenge bertujuan meningkatkan animo dan antusiasme masyarakat untuk berpartisipasi dalam Jakpreneur Fest 2021," terangnya.

Ia menambahkan, launching Instagram filter Jakpreneur Fest akan menjadi bagian dari publikasi dan promosi acara Jakpreneur Fest 2021 kepada masyarakat melalui media sosial.

"Diharapkan kegiatan ini dapat terus mendorong antusiasme dan keikutsertaan masyarakat mengikuti rangkaian-rangkaian acara yang digelar selanjutnya sebelum pelaksanaan Jakpreneur Fest pada 20-27 Juni 2021," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Personel Gabungan Tangani Genangan di Cibubur

    access_time18-04-2024 remove_red_eye5854 personNurito
  2. Warga dan Wisatawan Padati Bazar dan Wahana Hiburan di Pulau Kelapa

    access_time13-04-2024 remove_red_eye4738 personAnita Karyati
  3. Korsleting Listrik Diduga Jadi Penyebab Kebakaran Toko di Pekayon

    access_time13-04-2024 remove_red_eye4492 personNurito
  4. Hujan Basahi Jakarta Hari Ini

    access_time13-04-2024 remove_red_eye4358 personAnita Karyati
  5. Pedagang Bunga Tabur di TPU Tanah Kusir Raup Rejeki

    access_time13-04-2024 remove_red_eye4350 personTiyo Surya Sakti