Kelurahan Benhil Gencarkan Pemberantasan Sarang Nyamuk
access_time Jumat, 18 Juni 2021 22:38 WIB
remove_red_eye 2575
person Reporter : Folmer
person Editor : Budhy Tristanto
Kelurahan Bendungan Hilir, Tanah Abang, Jakarta Pusat, terus menggencarkan giat pemberantasan sarang nyamuk (PSN) pada masa pandemi COVID-19.
Kami juga memiliki Jumantik mandiri yang sangat aktif melakukan PSN.
Menurut Lurah Bendungan Hilir, Rida Mufrida, kader jumantik di tingkat RT dan RW setiap Jumat rutin berkeliling rumah warga untuk mengecek tempat yang berpotensi sebagai sarang nyamuk. Ini untuk mengantisipasi merebaknya kasus DBD di wilayahnya.
"
Kami juga memiliki Jumantik mandiri yang sangat aktif melakukan PSN. Mereka selalu mengirim foto kegiatan menguras bak mandi, membersihkan vas bunga dan lain-lain," ucap Rida, Jumat (18/6).30 Personel Gabungan Gelar PSN di CiracasSelain memantau sarang nyamuk, lanjut Rida, kader Jumantik juga aktif mensosialisasikan penerapan protokol kesehatan kepada warga. Seperti tidak berkerumun, selalu memakai masker saat beraktiviats di luar rumah dan rutin cuci tangan dengan sabun.
"Peran kader Jumantik kita berdayakan untuk membantu sosialisasi pencegahan penyebaran COVID-19,"pungkasnya.