You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Layanan di Kantor Kecamatan Ciracas Kembali Dibuka
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Layanan Kantor Kecamatan Ciracas Kembali Dibuka

Setelah dilockdown selama tiga hari, layanan masyarakat di kantor Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur kembali dibuka, Jumat (2/7). Sebelumnya layanan dialihkan ke kantor Kelurahan Ciracas lantaran ada tiga pegawai yang positif terpapar COVID-19.

Layanan masyarakat mulai hari ini kembali normal

Camat Ciracas, Mamad mengatakan, pihaknya sudah menginformasikan ke masyarakat melalui media sosial bahwa layanan di kantor kecamatan mulai hari ini kembali normal. Masyarakat yang membutuhkan layanan dipersilakan untuk datang ke kantor kecamatan.

"Layanan masyarakat mulai hari ini kembali normal. Warga silakan datang ke kantor kecamatan untuk mengurus perizinan atau layanan lainnya," kata Mamad.

Kantor Kecamatan Ciracas Didisinfeksi

Sementara, tiga pegawai yang positif terpapar COVID-19 saat ini masih menjalani isolasi di rumahnya. Sedangkan delapan PJLP dan 10 Satpol PP yang menjalani swab PCR saat ini belum diketahui hasilnya.

"Sebelumnya memang kantor kita lockdown selama tiga hari, karena ada tiga pegawai yang terpapar COVID-19," pungkas Mamad.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4519 personDessy Suciati
  2. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1376 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1313 personDessy Suciati
  4. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1277 personFolmer
  5. Legislator Dukung Pembangunan Rusun Rorotan

    access_time10-05-2025 remove_red_eye827 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik