You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Posko Rescue Oxygen Pemprov DKI Distribusikan Bantuan Pengisian Ratusan Tabung Oksigen ke Rumah Saki
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

Posko Rescue Oxygen DKI Bantu Pengisian dan Distribusi Tabung Oksigen

Deputi Gubernur Bidang Pengendalian Kependudukan dan Permukiman Provinsi DKI Jakarta, Suharti Sutar meninjau posko Rescue Oxygen di kawasan Lenggang Jakarta Monas, Jakarta Pusat, Minggu (4/7).

Posko Rescue Oxygen di Monas dibuka selama berlangsungnya penanganan COVID-19 di ibu kota,

Peninjauan dilakukan untuk memastikan kesiapan armada dan petugas dari sejumlah organisasi perangkat daerah (OPD) di Posko Rescue Oxygen Pemprov DKI Jakarta yang mulai beroperasi.

Posko Rescue Oxygen didirikan atas kolaborasi dengan sejumlah OPD Pemprov DKI Jakarta di antaranya Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Dinas Kesehatan (Dinkes), Dinas Bina Marga, Dinas Sumber Daya Air dan Dinas Perhubungan untuk membantu penyediaan tabung oksigen untuk rumah sakit pemerintahdan swasta khusus COVID-19.

Mobil Sudin LH Jakbar Bantu Angkut Tabung Oksigen

Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan Dinkes DKI Jakarta, Purwadi mengatakan, Posko Rescue Oxygen mulai beroperasi membantu pengisian tabung oksigen untuk pemenuhan kebutuhan rumah sakit pemerintah dan swasta di ibu kota.

"Kami (Pemprov) DKI Jakarta mendapat donasi dari CSR PT Krakatau Steel di Cilegon untuk pengisian sebanyak 254 tabung oksigen secara gratis yang akan didistribusikan ke rumah sakit pemerintah dan swasta se-Jakarta setiap hari," ujar Purwadi, Minggu (4/7).

Menurutnya, satu rumah sakit mendapat jatah pengisian gratis sebanyak 10 tabung oksigen ukuran besar.

Ia menjelaskan, mekanisme penyaluran bantuan yakni rumah sakit mengantarkan sebanyak 10 tabung oksigen kosong ke posko untuk dibawa oleh armada truk dan petugas Pemprov DKI Jakarta ke tempat pengisian di kawasan Cilegon.

"Tabung oksigen yang telah diisi dibawa kembali pulang. Pihak rumah sakit mengambil kembali di posko Monas. Diperkirakan dibutuhkan waktu lima jam untuk satu kali proses pengiriman puluhan hingga ratusan tabung oksigen dari Monas ke Cilegon hingga kembali lagi ke posko," jelasnya.

Ia menambahkan, sesuai arahan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, seluruh OPD diinstruksikan bergerak dalam rangka penanganan COVID-19 di ibu kota.

"Posko Rescue Oxygen di Monas dibuka selama berlangsungnya penanganan COVID-19 di ibu kota. Insya Allah dengan adanya bantuan CSR dari PT Krakatau Steel dapat membantu mengurai kepadatan di tempat pengisian oksigen di kawasan Pulogadung," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4284 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1704 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1633 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik