Saluran Air Sepanjang 100 Meter di Munjul Dibersihkan
Delapan anggota PPSU Kelurahan Munjul, Cipayung, Jakarta Timur, Sabtu (17/7), membersihkan saluran sepanjang 100 meter di Jl Malaka yang tersumbat lumpur dan sampah.
Kondisi saluran air tersumbat karena banyak sampah, lumpur dan puing
Lurah Munjul, Sumarjono mengatakan, petugas membersihkan saluran tersebut dengan menggunakan peralatan sederhana seperti cangkul, linggis dan pengki. Menurutnya, jika tidak segera dibersihkan dikhawatirkan saluran mengalami sedimentasi dan bisa memicu terjadinya genangan saat terjadi hujan deras.
"Kondisi saluran air tersumbat karena banyak sampah, lumpur dan puing," tuturnya.
Perbaikan Saluran Air Jl Flamboyan Kebon Jeruk Capai 80 PersenDia menjelaskan, saluran yang berada di tikungan jalan ini memiliki panjang 100 meter dan lebar sekitar 80 sentimeter dengan kedalaman 60 hingga 80 sentimeter.
"Kami mengimbau warga untuk tidak lagi membuang sampah ke saluran agar tidak terjadi sumbatan," pungkasnya.