You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 12.224 Warga Cakung Timur Terima Bansos dari DKI
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

12.224 Warga Cakung Timur Terima Bansos 10 Kilogram Beras dari Pemprov DKI

Total tercatat 12.224 warga Kelurahan Cakung Timur, Cakung, Jakarta Timur, menerima bantuan sosial (Bansos) 10 kilogram beras dari Pemprov DKI Jakarta, Kamis (29/7).

Beras 10 kilogram ini sangat bermanfaat untuk warga di masa pandemi saat ini

Secara simbolis bansos diserahkan Kepala Dinas Sosial DKI Jakarta, Premi Lasari, dan Dirut Food Station Pamrihadi Wiraryo, pada Ketua RW 01 Kelurahan Cakung Timur, Firdaus.

Lurah Cakung Timur, Rahman Setiana mengatakan, bansos yang turun hari ini dibagikan untuk 12.224 warga yang tersebar di 13 RW. Dia memastikan paket bansos akan terdistribusi hari ini.

Gubernur Anies Lepas Pendistribusian Bansos Beras Premium untuk Warga Jakarta

Dia menjelaskan, paket bantuan beras yang sudah didistribusikan ke pengurus RW, akan dibagikan langsung ke warga penerima manfaat melalui pengurus RT dan dasawisma. Sehingga warga tidak berkerumun saat mengambil bansos.

"Beras 10 kilogram ini sangat bermanfaat untuk warga di masa pandemi saat ini," kata Rahman.

Ketua RW 01 Kelurahan Cakung Timur, Firdaus menjelaskan, di wilayahnya ada 1.476 warga yang menerima bantuan ini. Mereka tersebar di 16 wilayah RT.

"Warga tidak perlu keluar rumah, karena bantuan akan diantar pengurus RT dan kader dasawisma," tuturnya.

Kasudin Sosial Jakarta Timur, Purwono mengungkapkan, bantuan beras dari Pemprov DKI ini akan disalurkan secara bertahap ke 457.250 warga penerima manfaat yang tersebar di 65 wilayah kelurahan, mulai Kamis (29/7) hari ini hingga 17 Agustus mendatang.

"Tahap awal, bansos didistribusikan di 13 RW wilayah Kelurahan Cakung Timur," ungkap Purnomo.

Sementara, Dirut PT Food Station Tjipinang Jaya, Pamrihadi Wiraryo menambahkan, pihaknya telah memproduksi 5.000 ton beras kualitas premium yang dibagikan kepada warga saat ini. Setiap hari, pihaknya mampu memproduksi 500 sampai 1.000 ton beras.

"Kami targetkan produksi beras bantuan ini selesai pada 5 Agustus, sehingga tinggal didistribusikan ke warga hingga 17 Agustus. Untuk distribusinya kita menggandeng beberapa mitra logistik," pungkas Pamrihadi.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye15334 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3220 personFakhrizal Fakhri
  3. Pemkot Jaktim Data Warga Pencari Kerja

    access_time21-04-2025 remove_red_eye2359 personNurito
  4. Pramono Ingin Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Internasional

    access_time19-04-2025 remove_red_eye1732 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1412 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik