You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Siswa SMKN 26 Rawamangun Juarai Kompetisi Media Simulasi Operator Las Tingkat DKI
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

Pelajar SMKN 26 Rawamangun Juarai Kompetisi Media Simulasi Operator Las

Fazzy Alfa (19), peserta didik kelas 12 SMKN 26 Rawamangun, Jakarta Timur berhasil menjadi Juara 1 Kompetisi Media Simulasi Operator Las Tingkat Provinsi DKI Jakarta. Kompetisi ini digelar hasil kolaborasi antara Pusat Pelatihan Kerja Khusus Pengembangan Las Condet dengan delapan kolaborator. 

Saya berharap, peserta cepat mendapat pekerjaan atau menciptakan lapangan kerja

Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi (Nakertrans) dan Energi DKI Jakarta, Andri Yansyah mengatakan, kompetisi ini bagian dari motivasi  bagi peserta pelatihan agar tetap semangat dalam mengembangkan keterampilan di bidang pengelasan.

"Kegiatan ini sekaligus sebagai bukti kepercayaan kolaborator pada PPKPL Condet. Saya berharap, peserta cepat mendapat pekerjaan atau menciptakan lapangan kerja dan pelaku usaha bisa ikut menyosialisasikan keberadaan PPKL Condet," ujarnya, usai menutup kompetisi sekaligus menyerahkan hadiah kepada pemenang di PPKL Condet, Jakarta Timur, Selasa (16/11).

Alat Pelatihan di PPKPL Condet akan Diperbarui

Juara 1 Kompetisi Media Simulasi Operator Las Tingkat Provinsi DKI Jakarta, Fazzy Alfa mengaku senang bisa memenangkan kompetisi tersebut sekaligus juga berhak mendapatkan hadiah berupa telepon genggam canggih.

"Saya bersama teman-teman mengikuti lomba setelah mengikuti pelatihan di sini. Saat lomba saya mendapatkan nilai tertinggi 97,72," terangnya.

Menurutnya, dengan meraih Juara 1 ini membuat dirinya semakin termotivasi dan semangat untuk belajar.

"Ayah saya berprofesi sebagai tukang jahit, semoga ke depan saya bisa membantu perekonomian dan meningkatkan kesejahteraan keluarga," ungkapnya.

Sementara itu, Kepala PPKPL Condet, Ulin Nuha mengatakan, Kompetisi Media Simulasi Operator Las ini diikuti oleh 350 peserta terdiri dari masyarakat umum, pelajar SMK dan warga binaan sosial Panti Sosial Bina Remaja Cipayung.

"Dalam kompetisi yang berlangsung 26 Oktober-15 November 2021 ini Juara 1 diraih Fazzy Alfa, Juara 2 Arby Nafis dari SMKN 1 Boedi Oetomo dengan nilai 97,30 dan Juara 3 dimenangkan Farris Abqari juga dari SMKN 1 Boedi Oetomo dengan skor 97,23," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye1081 personFolmer
  2. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye1055 personFolmer
  3. Personel Gabungan Turunkan APK Pilkada di Jaktim

    access_time24-11-2024 remove_red_eye1034 personNurito
  4. PT JIEP Tanam 2.400 Bibit Pohon Asoka

    access_time23-11-2024 remove_red_eye931 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Jakarta Hari Ini Berawan Hingga Diguyur Hujan

    access_time23-11-2024 remove_red_eye919 personTiyo Surya Sakti